Profil Singkat HISMINU
Assalaamu’AlaikumWr. Wb
Pendidikan merupakan sektor yang penting untuk diperhatikan oleh setiap negara. Hal ini karena melalui pendidikan negara inimembangun kemampuan, membentuk budi pekerti, sertamencerdaskanmanusianya. Tanpaadanya sumber daya manusia yang berkualitas, kestabilan bangsa akanterganggu. Maka dari itu, dibutuhkan sistem pendidikan dalam lingkupnasional untuk mewujudkan cita-cita bangsa.
Pendidikan sekolahatau madrasah berkontribusi pada sosialisasi dan pendidikan moral dan karakterpesertadidik, karena walaupun pendidikankeluarga yang merupakanpondasiawalpendidikannilai dan moral anak, pendidikansekolah juga sangat penting untuk mengembangkan pendidikan karakter anak yang diperolehdarikeluarganya agar diterapkan di sekolah dan di lingkungan masyarakat.
Sekolahatau madrasah merupakan lembaga formal Pendidikan yang diselenggarakan oleh pemerintah. Dimana semuaperaturan dan aspeknya ditentukan oleh aturan berupa UU. Sekolahatau madrasah juga merupakan lembaga yang ada dalam masyarakat yang kitaberikan sebagian besar tanggung jawab untuk pendidikan anak-anak kita. Pendidikan sekolah berlangsung secara teratur dan bertingkat sesuai jenjangnya.
Sekolah atau madrasah swasta perlu mendapat kanadvokasi dan perhatian dari semua pihak. Khususnya sekolahatau madrasah yang memperjuangkan nilai Islam dan persatuan bangsa serta menghargai ke majemukan bangsa. Karena sekolahatau madrasah semacamini seringkali kurang mendapatrkan perhatian dari pemangku kepentingan di negeri ini.
Sekolah Islam dan Madrasah perlu wadah tempat berhimpun agar aspirasi dan dan eksistensinya dapat diakui keberadaannya. Untuk itu, dibentuklah HISMINU (Himpunan Sekolah dan Madrasah Islam Nusantara) yang diharapkan bisa menjadi wadah komunikasi untuk menampung aspirasi Sekolah Islam dan Madrasah di seluruh Indonesia.
Wallahul Muwafiq Ilaa Aqwamitthariq
Wassakaamu’AlaumWr. Wb